Call Me Fikar a.k.a Fickffy
Monday 12 December 2016
One Sea (Chapter 3)
Monday 5 December 2016
Profil Singkat Nekomamushi
Sunday 4 December 2016
10 Kata Kata Bijak Bung Karno
Sebagai warga negara Indonesia, tentunya kita sudah tidak asing lagi dengan tokoh yang satu ini. Ya, beliau adalah Ir. Soekarno atau biasa kita panggil Bung Karno, beliau lahir di Blitar, 6 Juni 1901 dan wafat di Jakarta, 21 Juni 1961. Beliau merupakan sang proklamator bersama Bung Hatta dalam memproklamasikan kemerdekaan Indonesia dan banyak pengalaman yang beliau dapat selamat menjabat sebagai presiden RI pertama. Beliau mempunyai watak yang tegas, jujur, dan pemberani dan beberapa petinggi negara kagum akan kharisma beliau, seperti Che Guevara (mantan pemimpin revolusi Kuba), Ho Chi Mi (mantan pemimpin revolusi Vietnam), John F. Kennedy (mantan presiden Amerika Serikat), Fidel Castro (mantan presiden Kuba), hingga Nelson Mandela (mantan presiden Afrika Selatan). Selama hidupnya, banyak kata-kata bijak yang beliau ucapkan selama memperjuangkan bangsa Indonesia semasa hidupnya.
Dari sekian banyak kata-kata bijak yang keluar dari mulut beliau, saya memilih 10 kata-kata bijak terbaik yang beliau pernah ucapkan, antara lain:
1. Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa pahlawannya.
2. Gantungkan cita-citamu setinggi langit! Bermimpilah setinggi langit. Jika engkau jatuh, engkau akan jatuh di antara bintang-bintang.
3. Perjuanganku lebih mudah karena mengusir penjajah, perjuanganmu akan lebih sulit karena melawan bangsamu sendiri.
4. Beri aku 1.000 orang tua, niscaya akan kucabut semeru dari akarnya. Beri aku 10 pemuda niscaya akan kuguncangkan dunia.
5. Kita bangsa besar, kita bukan bangsa tempe. Kita tidak akan mengemis, kita tidak akan minta-minta, apalagi jika bantuan-bantuan itu diembel-embeli dengan syarat ini syarat itu! Lebih baik makan gaplek tetapi merdeka, daripada makan bistik tapi budak.
6. Kalau perempuan itu baik, maka jayalah negara. Tetapi kalau perempuan itu buruk, maka runtuhlah negara.
5. Kita bangsa besar, kita bukan bangsa tempe. Kita tidak akan mengemis, kita tidak akan minta-minta, apalagi jika bantuan-bantuan itu diembel-embeli dengan syarat ini syarat itu! Lebih baik makan gaplek tetapi merdeka, daripada makan bistik tapi budak.
6. Kalau perempuan itu baik, maka jayalah negara. Tetapi kalau perempuan itu buruk, maka runtuhlah negara.
7. Barangsiapa ingin mutiara, harus berani terjun di lautan yang dalam.
8. Jangan sekali-sekali meninggalkan sejarah.
9. Apabila dalam di dalam diri seseorang masih ada rasa malu dan takut untuk berbuat suatu kebaikan, maka jaminan bagi orang tersebut adalah tidak akan bertemunya ia dengan kemajuan selangkah pun.
10. Orang tidak bisa mengabdi kepada Tuhan dengan tidak mengabdi kepada sesama manusia, Tuhan bersemayam di gubuknya si miskin.
Itulah beberapa kata-kata bijak dari bung Karno, semoga bermanfaat bagi para pembaca.
Assalamu Alaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Saturday 3 December 2016
Nakama ke-10 Luffy
Hai Oploverz..
Pada kesempatan kali ini, saya akan berteori tentang siapa-siapa saja yang akan menjadi nakama Luffy selanjutnya, bagi kalian yang membaca prediksi saya silahkan boleh mengkritik atau menerikan saran sebagai masukan gambaran bagaimana namaka Luffy selanjutnya.
Oke saya mulai, awalnya saya mau membahas bagian cerita ini
Kalian yang pernah mendengar atau membaca bagian episode ini mungkin akan menganggap perkataan Luffy ini cuman "pemanis" dalam episode ini namun bagi saya ini adalah sebuah petunjuk bahwa Luffy akan punya nakama sebanyak 10 orang, kalimat kuncinya terletak pada kalimat yang dilingkari berwarna biru, "KUPIKIR SEPULUH ORANG SUDAH CUKUP" dann kalimat ini menjadi teka-teki bagi saya. Alasan saya mengambil bagian ini karena melihat Oda-sensei yang selalu membuat kelanjutan cerita dari bagian cerita yang telah dilewati, contoh pada saat Shanks menyelamatkan Luffy dari terjangan monster laut dengan hanya tatapan mata saja dan itu merupakan asal-usul munculnya Haki pada 500 episode kemudian pada cerita di Reverse Mountain ketika Luffy dkk bertemu Laboon yang diceritkan oleh Crocus ingin bertemu seseorang dan pada 400 episode kemudian orang-orang yang ingin ditemui Laboon adalah Brook setelah Brook bercerita tentang paus yang pernah menemaninya sewaktu masih berbendera bajak laut Rumbar dan paus yang diceritakan Brook pada Luffy dkk adalah Laboon.
Hingga saat ini nakama yang telah Luffy "rekrut" berjumlah 8 yang diantaranya Roronoa Zoro, Usopp, Vinsmoke Sanji, Nami, Tony Tony Chopper, Nico Robin, Cutty Flam alias Franky, dan Brook
Dari kiri tengah bawah ke kanan (Luffy, Nami, Zoro, Chopper, Franky, Sanji, Brook, Robin, dan Usopp |
(Chapter 799, Sumber: Komikid) |
(Chapter 799, Sumber: Google Image) |
Ini salah satu bentuk balas budi mereka kepada Luffy yang telah membantu mengalahkan Donquixote Doflamingo beserta keluarganya pada Arc Dressrosa.
Untuk ke depannya mungkin ada lagi yang akan bergabung dengan Luffy dkk atau menjadi aliansi guna memperkuat kekuatan dari Bajak Laut Topi Jerami, untuk itu saya punya beberapa daftar "calon" nakama Luffy nantinya dengan sedikit fakta yang memperkuat teori saya. Oke saya mulai
1) Jinbe
(Hal. 18 Chapter 648, Luffy mengajak Jinbe menjadi nakamanya. Sumber: mangaku.web.id) |
(Hal. 7 Chapter 649, Jinbe mengutarakan niatnya untuk bergabung tapi ada hal yang harus dia selesaikan. Sumber: mangastream) |
2) Kin'emon
Kin'emon adalah salah satu karakter yang menggunakan pakaian khas Samurai dan diketahui karakter Samurai asli pertama yang dimunculkan di One Piece, awal bertemunya Kin'emon dengan kelompok Topi Jerami ketika berada di Punk Hazzard. Kin'emon mempunyai julukan Rubah Api karena kemampuan pedangnya yang cepat seperti rubah dan dari pedangnya dapat mengeluarkan api. Saya prediksi Kin'emon akan jadi nakama Luffy karena Kin'emon sudah sangat akrab dengan para anggota Topi Jerami terlebih dia telah ditolong di Punk Hazzard ketika tubuhnya dipotong-potong oleh Law dan selalu membantu anggota Topi Jerami ketika menghadapi masalah. Alasan lain yaitu Kin'emon seorang samurai Nitoryu (ahli/aliran dua pedang) sedangkan dari anggota Topi Jerami ada Brook dengan Ittoryu (ahli/aliran satu pedang) nya sedangkan Zoro dengan Santoryu (ahli/aliran tiga pedang) dan untuk melengkapi mereka berdua, sampai sekarang baru Kin'emon yang cocok untuk mengisi Nitoryu yang kosong di kelompok Topi Jerami dan jika Kin'emon benar-benar menjadi nakama Luffy, lengkaplah sudah para ahli pedang di kelompok Topi Jerami dari Ittoryu sampai Santoryu.
3) Carrot
Carrot merupakan salah satu karakter yang muncul pada arc Zou dan merupakan suku Mink, suku asli pulau Zou, awal bertemunya Carrot dengan kelompok Topi Jerami ketika Pulau Zou diserang oleh Jack, tangan kanan dari salah satu Yonkou, Kaido. Pada saat itu Jack mencari seorang samurai bernama Raizou di pulau Zou namun para penduduk suku Mink mengatakan jika Raizou yang dicari Jack tidak ada di pulau itu tapi Jack tidak percaya akan kata-kata dari suku Mink dan memulai memaksa masuk dengan menghancurkan bangunan-bangunan yang ada disekitarnya, penduduk suku Mink pun tidak terima dan langsung menyerang Jack dan para koloninya. Setelah terjadi pertarungan yang sengit, suku Mink yang dibantu raja mereka, Inauarashi dan Nekomamushi, tidak dapat mengalahkan bala tentara Jack yang tidak ada habisnya dan juga mereka diserang dengan racun ganas yang membuat semua penduduk pulau Zou pingsan dan hampir tewas. Setelah kejadian itu, para anggota Topi Jerami tiba di Zou dan melihat kondisi kota yang hancur dan banyak penduduk pulau Zou yang terluka, mereka pun segera menolong. Sebagai balas budi, mereka disambut dengan ramah oleh para penduduk pulau Zou karena telah menyelamatkan para suku Mink. Dari sekian penduduk pulau Zou, Wanda dan Carrot lah yang paling dekat dengan mereka bahkan Carrot menunjukkan rasa terima kasihnya pada Luffy dengan menggigit telinganya serta menemani mereka mengelilingi pulau Zou. Saya prediksi bahwa Carrot akan jadi nakama Luffy karena Carrot mempunyai sifat seperti para anggota Topi Jerami yang konyol dan selalu terpukau ketika mendengar Luffy bercerita, buktinya ketika Pekoms menjelaskan jika kelompok Topi Jerami akan dijadikan bawahan Big Mom jika Sanji menikah dengan Pudding dan Luffy menolak argumen tersebut dan berbalik menantang Big Mom untuk memperebutkan Sanji.
Sekian itu saja teori tentang nakama baru Luffy, mohon maaf apabila ada salah kata dan jika terjadi kesalahan atau kekurangan silahkan cantumkan di kolom
Assalamuaikum Warahmatullahi Wabarakatuh
Tuesday 29 November 2016
Tragedi Kecelakaan Pesawat Chapecoense
Dunia sepakbola berkabung, berita duka ini datang dari salah satu klub sepakbola asal Brazil, Associação Chapecoense de Futebol atau klub ini biasa disebut Chapecoense (ACF), Pesawat yang mereka kendarai, Lamai Air, mengalami kecelakaan tragis saat akan terbang dari Bolivia menuju Medellin, Kolombia, Selasa (29/11/2016) siang, untuk melakoni laga final Sudamericana melawan Atlético Nacional besok, Rabu (30/11/2016). Pesawat Lamia Air dengan nomor pesawat LMI2933 ini mengangkut seluruh pemain Chapecoense yang akan berlaga di final Sudamericana beserta para staff pelatih dari Chapecoense dan juga para jurnalis yang akan meliput pertandingan final nantinya, total keseluruhan penumpang yang diangkut Lamia berjumlah 81 orang.
Dikabarkan sekitar 76 orang yang meninggal atas insiden ini dan hanya 5 orang yang selamat, 2 diantaranya adalah pemain Chapecoense, mereka adalah Jackson Follman (kiper) dan Alan Ruschel (bek). Danilo, salah satu kiper Chapecoense, sempat berusaha diselamatkan di rumah sakit San Juan, Brazil, namun nyawanya tak tertolong sementara bek tengah mereka, Helio Hermito Zampier Neto ditemukan selamat oleh pihak kepolisian dan masih menjalani perawatan intensif dari tim medis.
Kabar tentang kecelakaan pesawat Lamia yang dikendarai oleh para pemain staf pelatih Chapecoense cepat tersebar, klub-klub eropa seperti Arsenal, Chelsea, AC Milan, serta Manchester United turut mengucapkan berbelansungkawa atas insiden ini melalui akun twitter resmi mereka, Neymar juga tak luput dari kesedihan ketika mengetahui salah satu rivalnya sewaktu masih berseragam Santos mengalam insiden mengerikan ini. Presiden Brazil, Michel Temer, menyatakan bahwa selama 3 Hari Berkabung Nasional atas kejadian yang menimpa klub yang baru pertama kali lolos final Sudamericana ini.
Sementara itu dari pihak lawan, Atlético Nacional, meminta kepada Federasi Sepakbola Amerika Selatan, Conmebol, agar memberikan piala Sudamericana 2016 kepada Chapecoense sebagai bentuk penghargaan atas jasa para pemain Chapecoense.
Dilansir dari beberapa sumber, inilah kondisi pesawat Lamia Air yang dikendarai para pemain dan staff pelatih Chapecoense.
Berikut adalah foto-foto para pemain dan staff dari Chapeconse seaat sebelum berangkat dari Bolivia menuju Medellin, Kolombia dan saat diatas pesawat
Amicus Vale,
Rhyme In Pace.
Monday 28 November 2016
Adab Utang Piutang
ﻳَﺎ ﺃَﻳُّﻬَﺎ ﺍﻟَّﺬِﻳﻦَ ﺁﻣَﻨُﻮﺍ ﺇِﺫَﺍ ﺗَﺪَﺍﻳَﻨﺘُﻢ ﺑِﺪَﻳْﻦٍ ﺇِﻟَﻰٰ ﺃَﺟَﻞٍ ﻣُّﺴَﻤًّﻰ ﻓَﺎﻛْﺘُﺒُﻮﻩُ ۚ ... ﺳﻮﺭﺓ ﺍﻟﺒﻘﺮﺓ 282
"Wahai orang-orang yang beriman, apabila kalian melakukan utang piutang untuk waktu yang ditentukan, hendaklah kalian menuliskannya." (QS Al-Baqarah: 282)
2. Jangan pernah berniat tidak melunasi utang.
ﻋَﻦْ ﺭَﺳُﻮﻝِ ﺍﻟﻠَّﻪِ ﷺ ﻗَﺎﻝَ ﺃَﻳُّﻤَﺎ ﺭَﺟُﻞٍ ﻳَﺪَﻳَّﻦُ ﺩَﻳْﻨًﺎ ﻭَﻫُﻮَ ﻣُﺠْﻤِﻊٌ ﺃَﻥْ ﻻَ ﻳُﻮَﻓِّﻴَﻪُ ﺇِﻳَّﺎﻩُ ﻟَﻘِﻲَ ﺍﻟﻠَّﻪَ ﺳَﺎﺭِﻗًﺎ . ﺭﻭﺍﻩ ﺍﺑﻦ ﻣﺎﺟﺔ 2410
"Siapa saja yang berutang, sedang ia berniat tidak melunasi utangnya, maka ia akan bertemu Allah sebagai seorang PENCURI." (HR Ibnu Majah ~ hasan shahih)
3. Punya rasa takut jika tidak bayar utang, karena alasan dosa yang tidak diampuni dan tidak masuk surga.
ﺃَﻥَّ ﺭَﺳُﻮﻝَ ﺍﻟﻠَّﻪِ ﷺ ﻗَﺎﻝَ " ﻳُﻐْﻔَﺮُ ﻟِﻠﺸَّﻬِﻴﺪِ ﻛُﻞُّ ﺫَﻧْﺐٍ ﺇِﻻَّ ﺍﻟﺪَّﻳْﻦَ " . ﺭﻭﺍﻩ ﻣﺴﻠﻢ 1886
"Semua dosa orang yang mati syahid diampuni KECUALI utang". (HR Muslim)
4. Jangan merasa tenang kalau masih punya utang.
ﻗَﺎﻝَ ﺭَﺳُﻮﻝُ ﺍﻟﻠَّﻪِ ﷺ " ﻣَﻦْ ﻣَﺎﺕَ ﻭَﻋَﻠَﻴْﻪِ ﺩِﻳﻨَﺎﺭٌ ﺃَﻭْ ﺩِﺭْﻫَﻢٌ ﻗُﻀِﻲَ ﻣِﻦْ ﺣَﺴَﻨَﺎﺗِﻪِ ﻟَﻴْﺲَ ﺛَﻢَّ ﺩِﻳﻨَﺎﺭٌ ﻭَﻻَ ﺩِﺭْﻫَﻢٌ " . ﺭﻭﺍﻩ ﺍﺑﻦ ﻣﺎﺟﺔ 2414
"Barangsiapa mati dan masih berutang satu dinar atau dirham, maka utang tersebut akan dilunasi dengan (diambil) amal kebaikannya, karena di sana (akhirat) tidak ada lagi dinar dan dirham." (HR Ibnu Majah ~ shahih)
5. Jangan pernah menunda membayar utang.
ﺃَﻥَّ ﺭَﺳُﻮﻝَ ﺍﻟﻠَّﻪِ ﷺ ﻗَﺎﻝَ " ﻣَﻄْﻞُ ﺍﻟْﻐَﻨِﻲِّ ﻇُﻠْﻢٌ، ﻓَﺈِﺫَﺍ ﺃُﺗْﺒِﻊَ ﺃَﺣَﺪُﻛُﻢْ ﻋَﻠَﻰ ﻣَﻠِﻲٍّ ﻓَﻠْﻴَﺘْﺒَﻊْ ." ﺭﻭﺍﻩ ﺍﻟﺒﺨﺎﺭﻱ 2287 ، ﻣﺴﻠﻢ 1564 ، ﺍﻟﻨﺴﺎﺋﻲ 4688 ، ﺍﺑﻮ ﺩﺍﻭﺩ 3345 ، ﺍﻟﺘﺮﻣﺬﻱ 1308
"Menunda-nunda (bayar utang) bagi orang yang mampu (bayar) adalah kezaliman." (HR Bukhari, Muslim, Nasai, Abu Dawud, Tirmidzi)
6. Jangan pernah menunggu ditagih dulu baru membayar utang.
ﻓَﻘَﺎﻝَ ﺭَﺳُﻮﻝُ ﺍﻟﻠَّﻪِ ﷺ " ﺃَﻋْﻄُﻮﻩُ ﻓَﺈِﻥَّ ﻣِﻦْ ﺧِﻴَﺎﺭِ ﺍﻟﻨَّﺎﺱِ ﺃَﺣْﺴَﻨَﻬُﻢْ ﻗَﻀَﺎﺀً ." ﺭﻭﺍﻩ ﺍﻟﺒﺨﺎﺭﻱ 2392 ، ﻣﺴﻠﻢ 1600 ، ﺍﻟﻨﺴﺎﺋﻲ 4617 ، ﺍﺑﻮ ﺩﺍﻭﺩ 3346 ، ﺍﻟﺘﺮﻣﺬﻱ 1318
"Sebaik-baik orang adalah yang paling baik dalam pembayaran utang. (HR Bukhari, Muslim, Nasai, Abu Dawud, Tirmidzi)
7. Jangan pernah mempersulit dan banyak alasan dalam pembayaran utang.
ﻗَﺎﻝَ ﺭَﺳُﻮﻝُ ﺍﻟﻠَّﻪِ ﷺ " ﺃَﺩْﺧَﻞَ ﺍﻟﻠَّﻪُ ﻋَﺰَّ ﻭَﺟَﻞَّ ﺭَﺟُﻼً ﻛَﺎﻥَ ﺳَﻬْﻼً ﻣُﺸْﺘَﺮِﻳًﺎ ﻭَﺑَﺎﺋِﻌًﺎ ﻭَﻗَﺎﺿِﻴًﺎ ﻭَﻣُﻘْﺘَﻀِﻴًﺎ ﺍﻟْﺠَﻨَّﺔَ " . ﺭﻭﺍﻩ ﺍﺑﻦ ﻣﺎﺟﺔ 2202 ، ﺍﻟﻨﺴﺎﺋﻲ 4696
"Allah 'Azza wa jalla akan memasukkan ke dalam surga orang yang mudah ketika membeli, menjual, dan melunasi utang." (HR An-Nasa'i, dan Ibnu Majah)
8. Jangan pernah meremehkan utang meskipun sedikit.
ﻗَﺎﻝَ ﺭَﺳُﻮﻝُ ﺍﻟﻠَّﻪِ ﷺ " ﻧَﻔْﺲُ ﺍﻟْﻤُﺆْﻣِﻦِ ﻣُﻌَﻠَّﻘَﺔٌ ﺑِﺪَﻳْﻨِﻪِ ﺣَﺘَّﻰ ﻳُﻘْﻀَﻰ ﻋَﻨْﻪُ ." ﺭﻭﺍﻩ ﺍﻟﺘﺮﻣﺬﻱ 1078 ، ﺍﺑﻦ ﻣﺎﺟﺔ 2506
"Ruh seorang mukmin itu tergantung kepada utangnya sampai utangnya dibayarkan." (HR at-Tirmidzi dan Ibnu Majah)
9. Jangan pernah berbohong kepada pihak yang memberi utang.
ﻗَﺎﻝَ " ﺇِﻥَّ ﺍﻟﺮَّﺟُﻞَ ﺇِﺫَﺍ ﻏَﺮِﻡَ ﺣَﺪَّﺙَ ﻓَﻜَﺬَﺏَ ﻭَﻭَﻋَﺪَ ﻓَﺄَﺧْﻠَﻒَ ." ﺍﻟﺒﺨﺎﺭﻱ 2397 ، 833 ، ﻣﺴﻠﻢ 589 ، ﺍﺑﻮ ﺩﺍﻭﺩ 880 ، ﺍﻟﻨﺴﺎﺋﻲ 5472 ، 5454
"Sesungguhnya, ketika seseorang berutang, maka bila berbicara ia akan dusta dan bila berjanji ia akan ingkar." (HR Bukhari dan Muslim)
10. Jangan pernah berjanji jika tidak mampu memenuhinya.
... ﻭَﺃَﻭْﻓُﻮﺍ ﺑِﺎﻟْﻌَﻬْﺪِ ۖ ﺇِﻥَّ ﺍﻟْﻌَﻬْﺪَ ﻛَﺎﻥَ ﻣَﺴْﺌُﻮﻟًﺎ ... ﺳﻮﺭﺓ ﺍﻹﺳﺮﺍﺀ 34
"... Dan penuhilah janji karena janji itu pasti dimintai pertanggungjawaban .." (QS Al-Israa': 34)